Selamat datang kembali di Blog JAGO NUSANTARA
Masa pertumbuhan pada anak ayam bangkok
mulai dari menetas hingga dewasa sangat memerlukan perawatan yang baik dan benar agar
nantinya anak ayam yang dihasilkan dapat memenuhi ekspetasi(harapan) atau dengan kata lain dapat tumbuh dengan optimal. Merawat ppertumbuhan sangat penting dilakukan pada usia 0- 5 bulan pada anak ayam bangkok. Pada masa itulah, masa-masa keemasan yang akan menentukan anak ayam bangkok untuk
tumbuh dengan cepat atau malah sebaliknya.
Apa yang pertama kali anda fikirkan
pertama kali jika anda mencoba mngembangbiakkan ayam jawara kesayangan anda?. Tentu
yang paling anda fikirkan adalah bagaimana nantinya anakan yang anda produksi
dapat sesuai harapan atau tidak. Benar?.
Lalu bagaimana cara agar anda bisa segera mengetahui kualitas ayam yang
anda kembang biakan. Langkah satu – satunya adalah dengan mempercepat
pertumbuhan anak ayam aduan jawara anda.
Banyak artikel yang mengatakan “ indukannya
harus setidaknya satu tingkat di bawah ukuran 7 – 8. Untuk mendapatkan ukuran
8, indukannya harus minimal berukuran 7, dan untuk mendapatkan ukuran 7 maka
indukannya minimal berukuran 6. Artinya, dengan cara merawat ayam bangkok
intensif umumnya diperoleh ukuran turunan ayam bangkok satu tingkat lebih besar
dari indukanya (pacek)”. Namun, pada artikel ini bukan membahas bagaimana untuk
mendapatkan ayam yang besar. lebih dari
itu, adalah bagaimana merawat anak ayam jawara yang kita kembangbiakkan cepat
tumbuh besar dan kualitasnya sesuai dengan yang kita harapkan.
Baca Juga Artikel :
Lantas, bagaimana cara merawat anak
ayam bangkok agar dapat tumbuh super
cepat? Sejalan dengan persoalan tersebut. penulis berusaha memaparkan tips
bagaimana merawat anak ayam agar dapat tumbuh dengan sangat cepat. Artikel ini
ditulis dari berbagai sumber dan juga pengalaman penulis. Artikel ini semoga bisa
menjadi acuan atau referensi yang
mungkin dapat anda praktekan dalam merawat anak ayam bangkok agar tumbuh lebih
cepat.
Berikut adalah langkah –
langkah untuk mempercepat pertumbuhan pada anak ayam :
Memisahkan dengan indukan ayam
Tahap pertama yang harus
dilakukan adalah memisahkan bakal jawara dengan induknya. Sebenarnya ada
beberapa manfaat jika anaknya tetap bersama induknya. Namun jika menginginkan
anakan lebih cepat besar maka harus dipisahkan. Hal ini memungkinkan si anak
terhidar dari penyakit yang ada di sekitarnya dan mencegahnya dari suhu yang
dingin yang menghambat pertumbuhanya.
Menempatkan ke kandang boks
Perawatan ayam bangkok baru
lahir yang terpenting adalah dengan menjaga suhu dalam kandang supaya tetap
hangat dan memungkinkan adaptasi baginya dengan lingkungan baru.
Menempatkan bakal jawara ke
kandang boks atau lebih kandang yang tertutup juga mempengaruhi pertumbuhannya.
Untuk menjaga suhu tetap hangat dimalam hari maka digunakan lampu bohlam
sebagai pengganti indukan. Menempatkan anak ayam pada boks dilakukan sampai
anak ayam berkisar 3minggu – 1 bulan. Dan kemudian dipindahkan ke kandang yang
lebih besar lagi dan masih menggunakan lampu untuk menjaga suhu tetap
hangat.
Cara mengetahui kenyamanan
anak ayam di kandang berdasarkan tingkat yaitu :
- bila suhu terlalu panas, maka anak ayam bergerombol menjahui lampu.
- bila suhu terlalu dingin, maka anak ayam bergerombol mendekati lampu.
- bila suhu pas, maka anak ayam menyebar berarti suhu dalam kotak kandang sesuai dengan kebutuhan panas nya.
- Untuk mengatasi masalah suhu yang tidak sesuai bisa dilakukan dengan mengganti lampu dengan watt yang sesuai.
Memberikan makanan bergizi anak ayam
Makanan yang
bergizi juga sangat penting untuk mempercepat pertumbuhan bakal jawara. Namun
pemberian makanan yang bergizi juga harus sesuai dengan umur si ayam tersebut.
untuk ayam mulai dari umur 2 hari – 2 bulan berikanlah voor murni pabrik yang
sesuai usianya. Atau lebih baik lagi jika diberikan voor kusus. Pemberian minum
pun juga sangat penting, air minum akan mempercepat pencernaan pada anak ayam
bangkok. Dalam pemberian makanan dan minuman ada baiknya diberikan sewajarnya
saja atau jangan terlalu banyak hal ini dimaksudkan agar makanan dan minuman
tidak acak – acakan. Gunakanlah wadah minuman dan makanan yang digantung. Yang
paling penting dalam pemberian makanan adalah tepat waktu. Artinya jika
kita melakukan pemberian makan pada pukul 6 pagi, pemberian selajutnya
diberikan pada pukul 6 pagi. Lakukanlah pemberian makanan 4 kali dalam sehari
atau paling tidak 3 kali sehari.
Memberikan suplemen anak ayam
Pemberian suplemen
bisa dilakukan dengan menambahkan susu bubuk yang dicapurkan dengan makananya
sekitar 4: 1 untuk memenuhu kebutuhan gizinya terutama kebutuhan tulang akan
kalsium. Kemudian bisa juga memberikan multivitamin pada minumanya untuk
mencegah anakan dari berbagai penyakit yang mungkin menyerang seperti vitachick
atau gunakanlah cacing exitor jika ada indikasi anakan terserang cacingan.
Namun pemberian harus dilakukan sesuai dosisnya.
Memotong bulu anak ayam
Bulu pada ayam
diyakini menghabiskan banyak porsi gizi dari makanan yang dikonsumsi anak ayam.
Oleh karna itu perlu dilakukan penanganan khusus pada bulu ayam. Penanganan
yang dimaksud ialah dengan memotong bulu ayam tersebut. cara melakukan potong
bulu dilakukan pada 3 minggu pada setengah bagian bulu sayam dan ekor. Ingat,
jangan terkena bulu yang masih ada darahnya. Dan pada usia 2 bulan atau
pada saat bulu leher pada anak ayam mulai rontok dengan sendirinya dan cabutlah
sisa – sisa bulunya yang belum rontok pada dada dan pahanya.
Mensortir bakal Ayam Jawara
Memilih ayam yang
menjadi bakal jawara adalah tindakan opsional. Anda bisa meggunakanya ataupun
tidak sesuai keyakinan anda. Tetapi dalam satu proses penetasan tidak semua
anakan memiliki kualitas yang sama oleh karna itu penulis perlu menyarankan
diadakanya pensortiran. Hal ini dimaksudkan agar dalam perawatanya tidak
memakan biaya yang terlalu besar dan perawatanya lebih efektif dan efisien.
Pensortiran dapat dilakukan pada usia sekitar 3 – 4 bulan.
Perawatan
intensif Anak Ayam
Setelah kita
mensortir ayam bakal jawara, yang kita lakukan pada tahap terakhir adalah
melakukan perawatan secara instensif. Ayam yang terpilih nantinya ditempatkan
di kandang soliter dengan ukuran yang cukup luas agar bertumbuhanya tidak
terhambat. Kemudia nberikanlah suplemen seperti calk (kalsium) untuk
mempercepat pertumbuhan tulangnya dan pemberian multivitamin agar ayam lebih
cepat tumbuh dan tidak mudah sakit.
Demikianlah tips yang bisa Jblampung sampaikan
untuk mempercepat pertumbuhan bakal jawara yang anda miliki. Semoga dapat
membantu.
Salam satu hobi. !!!
2 Komentar
halo juragan,,,untuk mengetahui ukuran ayam itu bagaimana???mohon penjelasan...
BalasHapusukuran masing" daerah berbeda mas. di satu provinsi pun bisa berbeda ukuran, di kota saya bandarlampung ayam uk 5, dibawa ke kota metro(lampung) uk jadi 3,5 - 4.
HapusMengukurnya dgn pegangan( dasarnya jari") n pngamatan botoh, ukuran sperti it pun sebatas kira". yang paling akurat untuk mengukur adalah dengan menimbang ayam trsebut.